Friday, March 4, 2016

Rangkaian Pengganti Transformator / Trafo

Artikel ini bagian dari penjelasan lengkap teori transformator yang berisi tentang konversi transformator menjadi sebuah rangkaian pengganti berdasarkan pada konstanta-konstanta transformator / trafo yang diperoleh dari percobaan mencari rugi-rugi transformator serta atas dasar prinsip kerja transformator.


Dalam percobaan mencari rugi-rugi transformator, pada tes hubungan terbuka, dijelaskan bahwa dengan adanya tegangan primer U1, maka akan terjadi Io yang dapat diuraikan menjadi Im dan Ihe.

Dapat digambarkan rangkaian seperti gambar dibawah.

Rangkaian Ro dan Xo

Pada transformator tidak berbeban, pada kumparan primer akan mengalir arus Io.

U1 = Io (Ro + jXo) + Io (R1 + jX1).

Rangkaian Pengganti Primer

Jika kumparan sekunder dihubungkan dengan beban Z, dengan Z = (R + jX), maka pada kumparan sekunder mengalir arus I2 yang sumbernya adalah Es.

Es = I2 [ (R2 + R) + j(X2 + X) ]

Rangkaian Pengganti Sekunder

Rangkaian sekunder diatas dapat disambungkan dengan rangkaian primer bila harga Es=Ep. Untuk itu, maka Es dikalikan dengan a, atau Ep dibagi a (Lihat: Prinsip kerja transformator), tergantung mau dibawa ke primer atau sekunder.
Apabila harga-harga dibawa ke sekunder, maka:

Ep' = Ep/a

akibatya, seluruh harga di kumparan primer akan berubah menjadi:

Ep' = Es = Ep/a

I1' = a. I1

U1' = U1/a

R1' = R1/a²

X1' = X1/a²

Ro' = Ro/a²

Xo' = Xo/a²

Rangkaian Pengganti Primer Dibawa ke Sekunder

Untuk memudahkan analisis (perhitungan), model rangkaian diatas dapat diubah menjadi rangkaian dibawah, mengingat besarnya arus tanpa beban sedikit sekali pengaruhnya terhadap drop tegangan.

Rangkaian Pengganti (Pendekatan) Primer Dibawa ke Sekunder

Sekian  penjelasan Rangkaian Pengganti Transformator sebagai lanjutan dari artikel: penjelasan rugi-rugi transformator. Semoga bermanfaat.





loading...

0 comments:

Post a Comment