Wednesday, January 25, 2012

penyelesaian persamaan regresi linier menggunakan matlab


Dalam sebuah praktikum atau kegiatan pengambilan data lainnya, tentu saja kita akan memperoleh data-data. Kemudian, data-data tersebut di olah lebih lanjut, salah satunya akan dibuat grafik dari data-data itu tentang hubungan dari data-data yang diperoleh, macam-macam hubungan yang ada, antara lain hubungan exponensial, linier, dan sebagainya. Yang akan dibahas pada postingan ini adalah tentang hubungan linier dari data yang diperoleh, serta cara menyelesaikan persamaan regresinya.

Tidak jarang, microsoft excel jadi pilihan.  Kita masukkan data-data nya, klak klik klak klik klak klik, dan akhirnya jadi grafik dan persamaan regresinya.  Menggunakan microsoft excel dalam menyelesaikan persamaan regresi linier dibutuhkan kemampuan lebih dari sang operator/user, karena dengan cara ini, operator harus hafal rumus regresi linier, atau untuk yang tidak hafal, diperlukan sedikit buka-buka buku statistik terlebih dahulu.

Sebenarnya ada cara yang lebih singkat dalam menyelesaikan persamaan regresi linier, nggak buang-buang tenaga, nggak buang-buang waktu, dan tentu saja tanpa hafalan rumus regresi  linier. 
Grafik persamaan regresi dan Grafik dari data percobaan yang diambil akan tertampil bagus, dan enak dilihat.

Selesaiannya: GUNAKANLAH MATLAB !!!!

Penasaran?? langsung saja ini dia uraiannya.


Misal diperoleh data dari praktikum seperti ini:





Maka langsung saja ketikkan tulisan d bawah ini pada command window nya matlab:

>> T=[28:2:48]; 
>> V=[625 675 725 775 825 850 875 925 975 1025 1075];
>> p=polyfit(T,V,2);
>> x=linspace(28,48,200); y=polyval(p,x);
>> plot(x,y,'k-',T,V,'k*')
>> p

p =

   -0.0000   21.5909   29.5455        {HASIL}


Maka, persamaan regresi liniernya adalah: V= 21.5909T + 29.5455

Grafik yang muncul tertampil adalah seperti disamping ini.
Titik-titik pada gambar tersebut menunjukkan titik-titik data pada saat percobaan, sedangkan garis lurus menunjukkan grafik persamaan regresi linier dari data-data tersebut

Sebetulnya, nggak cuma regresi linier saja yang bisa diselesaikan secara mudah dengan menggunakan matlab. Persamaan orde banyak ( pangkat 3, pangkat 4, 5, dst) juga bisa.
Selengkapnya, akan dibahas pada postingan-postingan selanjutnya.



Semoga bermanfaat, terimakasih, wasalamualaikum.

Baca juga artikel:
menyelesaikan sistem persamaan linier menggunakan matlab



loading...

5 comments:

  1. kog file nya ndak bisa di download?

    ReplyDelete
  2. cara munculin persamaan linearnya bagaimana ya/ saya bisa memplot tapi tidak keluar persamaan linearnya tuh

    ReplyDelete
  3. sudah tau caranya. tapi permasalahannya adalah kenapa plot grafik saya lurus ya?

    ReplyDelete
  4. Yth, Mas Bangkit
    Boleh saya mhn bantuannya bagaimana membuat Analisa regresi linear Multiple dengan Var. Y, X1,X2,X3 dan X4 saya sudah coba tapi tak bisa M-files sama plotnya , terimakasih atas bantuannya ya Mas

    ReplyDelete